Olympus E420 merupakan kamera DSLR yang sangat sesuai untuk memenuhi kebutuhan multimedia para pemula dalam dunia fotografi. Kamera ini mengalami pembaharuan pada desain yang semakin trendi dengan tambahan sedikit fitur baru.
Kehadirannya menjadi penerus seri sebelumnya E-410. Sekilas, E420 tampak memiliki model yang sedikit berbeda dari pendahulunya ini. Kehadirannya memiliki klaim mampu mengambil alih posisi sebagai DSLR terbaik dalam dunia fotografi.

Spesifikasi Kamera Olympus E420
Meski kehadirannya dapat dikatakan hanya sebagai penerus, tetapi produk ini hadir dengan perbedaan spesifikasi yang cukup signifikan. Bobotnya yang kurang dari 400g memudahkan Anda untuk membawanya kemana saja bahkan dapat Anda letakkan ke dalam tas bahu kecil.
Peningkatan utamanya E420 ini meliputi layar LCD berukuran 2,7 inci, deteksi wajah dalam mode Live View, autofocus deteksi kontras, dan juga kecepatan pemotretan beruntun 3,5 fps. Kamera ini juga menawarkan kontrol flash nirkabel untuk mendukung kegiatan seperti pemotretan studio, Teknologi Penyesuaian Bayangan, dan lain sebagainya.
Untuk kelengkapan fitur intinya masih tetap sama seperti seri pendahulunya. Bedanya kamera ini mengusung lensa pancake 25mm baru yang menarik. Lensa ini mampu memberikan panjang fokus standar 50mm dalam 35mm.
Perubahan besar lainnya terletak pada harga pemasarannya. E-420 memiliki harga pemasaran yang jauh lebih murah ketimbang E410 hadir satu tahun yang lalu.
Teknologi Inovatif untuk Mendukung Sistem Pengoperasian
Kamera Olympus E420 ini juga mengusung sejumlah teknologi inovatif yang membantu sistem pengoperasiannya. Adapun beberapa teknologi tersebut adalah sebagai berikut:
Fokus Otomatis Pada Layar
Teknologi yang pertama ini memiliki fungsi untuk memudahkan pengambilan gambar dengan lebih baik. Ini bekerja ketika Anda menekan rana pada bagian tengah kemudian menampilkan subjek dalam fokus pada LCD.
Teknologi Deteksi Wajah
Ini memudahkan Anda untuk mengunci dan memfokuskan bidikan hingga delapan wajah untuk memastikan hasilnya tetap fokus dan jernih.
Teknologi HyperCrystal II™
HyperCrystal II™ ini terbilang teknologi baru dan mampu membantu pengambilan gambar dengan lebih baik. Ini hadir dengan penawaran kontras dua kali lipat dengan tampilan lebih baik dalam kondisi rentang detail warna lebih luas, pencahayaan ekstrim, dan sudut pandang lebih lebar pada LCD. Dengan begitu Anda dapat melihatnya hingga 176 derajat.
Teknologi Penyesuaian Bayangan
Teknologi ini mampu memberikan penangkapan detail pada area terang pada bingkai dan membuka detail dalam bayangan yang terlalu gelap atau pencahayaan yang minim.
Pratinjau Pemotretan Sempurna
Teknologi yang terakhir ini memungkinkan Anda untuk melihat dan memilih efek favorit langsung pada layar LCD. Selain itu, Anda dapat melihat tampilan gambar bahkan sebelum Anda memotretnya. Ini memudahkan Anda untuk mengetahui bahwa objek pada layar sesuai dengan objek asli yang ada.
Itulah spesifikasi dari kamera DSLR mungil Olympus E420 yang lengkap dengan beberapa teknologi inovatif nan canggih yang membantu sistem pengoperasiannya. Dengan teknologi-teknologi tersebut Anda bisa mendapatkan hasil tangkapan yang lebih jernih dan tajam. Bahkan untuk sekelas pemula, kamera ini menawarkan kemudahan yang cukup signifikan.